Ketua NPCI (National Paralympic Community Indonesia) Silaturrohmi ke Kodim 0818/Malang-Batu

admin

Malang ]MMCNEWS.ID ,- Dalam kunjunganya Ketua NPCI di sambut langsung oleh Dandim 0818/Malang-Batu Letkol Inf Yusub Dody Sandra, S.I.P., M.I.Pol bersama Pasiter dan Pasi Pers Kodim 0818/Malang-Batu. Selasa kemaren sore (11/5/21)

Adapun tujuan silaturrohmi ini adalah agar kiranya Komandan Kodim mendukung, membantu dan menjembatani dalam perencanan program NPCI kedepan dalam mensejahterkan para Disabilitas (penyandang cacat) yang berada Kab. Malang.

Agung selaku ketua NPCI Kabupaten Malang mengatakan , dia berkeinginan agar para disabilitas mendapat perhatian khusus oleh pemerintah, karena mereka adalah rakyat indonesia yang mempunyai hak dan kewajiban sebagai warga indonesia.

“Saya ingin para masyarakat yang mempunyai anak/saudara disabilitas (penyandang cacat) tidak perlu di sembunyikan bahkan di tutupi, mereka sebenarnya ingin hidup normal seperti layaknya manusia normal, ingin bersosialisasi, sholat jamaah di masjid dan lainnya.” ucapnya

Menurut Agung , dia berharap kepada semua pihak untuk memberi motifasi bagi mereka, agar mereka tetap semangat, berkarya dan mandiri, karena rejeki selalu datang jika kita mau berusaha, didalam kekurangan pasti ada kelebihan yang di miliki semua orang.

“Dengan motivasi dan suport dari semua pihak , akan membantu mereka lebih semangat untuk berkarya, “tutup Agung.

Sementara itu , Dandim 0818/Malang Batu Letkol Yusuf Dody memberikan arahan dan dukungan kepada ketua NPCI agar tetap semangat dalam memajukan kesejahteraan para penyandang cacat di wilayah Kab. Malang.

” Saya beserta anggota lainnya akan tetap mendukung kegiatan positif ini di wilayah Kab. Malang, semoga semua kerja keras anda nantinya bisa bermanfaat bagi disabilitas lainnya. Saya siap mendukung, selama kegiatan itu positif ” tuturnya.(Red/Diana/Ratri)

Editor : Didik Sap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *