Kota Bitung, | mmcnews.id, – Seluruh Petugas dan pegawai serta kepala kantor PLN ULP Kota Bitung Merayakan dan menyambut Hari Pelanggan Nasional yang bertempat di kantor PLN Unit Layanan Pelanggan, Kadoodan, Madidir, Kota Bitung.Senin (06/09/2021).
Manajer PLN ULP Bitung Segar Manurung, dalam sambutannya kepada pelanggan, “Terimakasih atas kepercayaan masyarakat khususnya pelanggan, sekaligus para staf kantor PLN ULP Kota Bitung, dalam kesempatan ini sebagai ucapan terimakasih tidak lupa kami juga menyiapkan bingkisan dalam rangka Hari Pelanggan Nasional.”
Disaat yang bersamaan salah satu Pelanggan yang sempat dikonfirmasi Army Imanuel Rumengan, sebagai tokoh ormas adat Minahasa, sangat mengapresiasi, atas kinerja kantor PLN ULP Bitung dalam melayani pelanggan listrik.
“Semoga kedepannya pelayanan PLN ULP Bitung lebih semangat lagi dan tumbuh tangguh dalam mengatasi segala tantangan diwilayah Kota Bitung,” tegas Army kepada media ini saat berkunjung ke kantor PLN ULP Bitung.(Muhamad)