Bojonegoro | MMCNews.Id , – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama warga yang kurang mampu dari dampak pandemi covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Kodim 0813 Bojonegoro melalui para Bintara Pembina Desa (Babinsa) nya kembali menyalurkan bantuan 19.290 kilogram beras dari pemerintah kepada 3.858 Kepala Keluarga (KK) di 28 Kecamatan diwilayah Kabupaten Bojonegoro.
Masyarakat yang mendapat bantuan beras 5 kilogram tiap KK, adalah yang sudah didata oleh Babinsa dengan berkoordinasi bersama Bhabinkamtibmas dan pemerintah desa setempat.
“Bantuan tersebut diharapkan tepat sasaran, dan betul-betul untuk warga kurang mampu yang terdampak pandemi covid-19 secara ekonomi yang belum mendapatkan bantuan dari pihak lain. Sehingga, bantuan ini merata,” ujar Pasiter Kodim 0813 Bojonegoro, Kapten Inf Surahmat, Sabtu (31/7/2021).
Dari bantuan beras yang dibagikan tersebut, pihaknya berharap bisa meringankan beban masyarakat dan memenuhi kebutuhan pokok terutama dibidang pangan.
Kepada Babinsa jajaran, dirinya juga berpesan agar selalu menjaga kesehatan dan berdoa, agar bisa mendampingi dan melayani masyarakat diwilayah binaan masing-masing.
“Jangan lelah dan bosan mengajak masyarakat untuk menaati protokol kesehatan dengan melakukan 5-M yaitu Memakai masker dengan benar, Mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, Menjaga jarak, Menjahui kerumunan dan Membatasi mobilitas,” pungkas Kapten Inf Surahmat.(Red/*)
Editor : Didik Sap