Anggota TNI Satgas TMMD 110 Kodim 0824 Jember , Mengajar Ngaji Kepada Para Santri

admin

Jember ] MMCNEWS.ID – Personil Satgas TMMD ke – 110 Kodim 0824/Jember Dpp Letda Inf Adi Santoso melakasanakan kegiatan Mengajar Mengaji Satgas TMMD dan Para Santri Miftahul Falah Dusun Sumberlanas Barat, Ds Harjomulyo Kec Silo Kab Jember dalam Kegiatan Satgas TMMD 110 Kodim 0824/Jember. senin 15/03/2022 Pukul 13.00 wib.

Dalam melaksanakan Tugas Sebagai Anggota TNI Personel Satgas TMMD ke – 110 Kodim 0824/Jember Dpp Letda Inf Adi Santoso, melaksanakan Kegiatan Mengajar Mengaji di Madrasah Miftahul Falah Dusun Sumberlanas Barat, Desa Harjomulyo Kec Silo Kab Jember, Pada kesempatan tersebut Tampak Personel Satgas TMMD ke – 110 Kodim 0824/Jember TA. 2021 Serda Fathorrohim Mengajar Ngaji kepada Para santri, dengan Metode Ngaji sesuai Tajwid yang benar agar pengucapan Huruf benar berdasarkan makhorijul Huruf (Tempat keluarnya Huruf) sehingga Para Santri bisa membaca Al-Qur’an dengan Baik, kegiatan megajar ini sebagai wujud dari Rangkaian Kegiatan TMMD ke-110 di Harjomulyo, Tutur Serda Fathorrohim.

“Kegiatan mengajarkan Al-Qur’an ini sangat positif bagi Tumbuh kembang Anak anak, punya kegiatan baik di komunitas yang baik, berkarakter dan akhlakul karimah sementara di luar sana masih banyak anak-anak jarang berinteraksi dengan Al-Qur’an, malah disibukkan dengan ketergantungan Game Online dan Medsos,” Tegas serda Fathorrohim yang juga merupakan Guru ngaji di Kedungkandang Malang untuk Usia Dewasa disamping Tugas Sehari hari sebagai Anggota Korem 083/Bdj

Pada kesempatan lain, KH Wahdi Bakrie, sebagai Pengasuh Yayasan Miftahul sangat antusias dan senang ada Bapak Bapak Tentara yang mengajar ngaji kepada “Para Santri senang yang ngajar ngaji Pak Tentara disamping Bisa Baca Al-Qur’an dengan Tajwid dan benar juga dikenalkan Cinta NKRI dengan Metode Yel yel dan Lagu Lagu perjuangan, (matorsakalangkong sae onggu, malar mugeh Barokah) Trimakasih bagus sekali semoga Barokah)” tegasnya dengan bahasa madura, yang memang mayoritas masyarakatnya berbahasa Madura.(Ratri/Diana/Riska/Red)

Sumber : Makorem 083/Bdj Malang
Editor    : Didik Sap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *