Depok | MMCNews.Id ,-Polres metro Depok melalui Polsek Sukmajaya Membagikan sembako yang dikemas sebanyak 50 karung/zak beras yang setiap karung berasnya seberat 5kg. Selain sembako Polsek juga memberikan masker.Kamis (29/07/2021)
Kegiatan baksos tersebut di selenggarakan oleh Polres Metro Depok Polsek Sukmajaya dalam rangka membantu percepatan pemulihan ekonomi dampak PPKM level 4 dan percepatan penanganan covid 19 dengan Penanggung jawab kegiatan Kepala Kepolisian Sektor Sukmajaya AKP Safri Wasdar .SH.MH.
Melalui media ini Warsito Humas Polsek Sukmajaya mengatakan , sasaran pembagian sembako serta masker adalah warga yang Slum area dan warga yang terdampak covid 19, yang beralamatkan Jln H.Japat.Kp Cipayung RW 1,RT 11 Kelurahan Abadi Jaya Kecamatan Sukmajaya Kota Depok.
Lebih lanjut dia menambahkan, ada 15 personil yang terlibat dalam pelaksanaan pembagian sembako antara lain 5 Unit Sabara pimpinan Kanit Sabhara IPTU Sumari , 7 Unit Binmas pimpinan Kanit Binmas IPTU A.Syaefuloh , 2 Anggota BPPKB BANTEN serta Serma Santoso Babinsa .(Red/Andri )
Editor : Didik Sap