mmcnews.id
Bertempat di Kantor Dinas Sosial Kabupaten 4 (empat) Lawang telah berlangsung Aksi Demo yang dilakukan hampir 50 orang warga sebagai penerima PKH terdiri Ibu ibu. didampingi oleh DPD Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan (JPKP) 4 Lawang. Aksi berlangsung mulai dari 10.00 Wib,Rabu, 06 Oktober 2021.
Aksi yang digelar dengan mengunakan alat peraga Toa sebagai Pengeras Suara,Spanduk,dan Lembaran tulisan tulis berisikan tuntutan Dalam orasinya.didalam orasinya menyuarakan terkait Adanya Dugaan Pungli yang dilakukan oleh oknum Dinsos kabupaten 4 Lawang serta Data Penerima PKH yang tidak valid.hal inilah yang mencuat,karena itulah Aksi ini digelar oleh warga Kabupaten 4(empat) Lawang terhadap simpang siurnya bantuan pemerintah dalam Program Keluarga Harapan. (PKH) tersebut.
Dikatakan Koordinator Aksi Robi Irawan, dan Hendri. Spd. Mewakili DPD Pengurus JPKP Kabupaten 4 Lawang dalam Orasi nya menuntut Stop Pungli program PKH ,Para Pendamping PKH harus diganti oleh dinas Sosial Kabupaten 4 Lawang.
Selanjutnya Aksi demo diterima oleh Eka Agustina,S.Sos,MM,
Kepala Dinas Sosial 4 Lahat dalam Menanggapi Permasalahan Warga pihaknya akan melakukan Koreksi serta menindak lanjuti Tuntutan para Aksi Demo.
Di lokasi nampak Para Petugas Keamanan dari Polres 4 Lawang dibantu Sat.Pol.PP berjaga selama Aksi berlangsung kondisi aman dan Kondusif.
Pewarta: Mar