Bojonegoro | MMCNews.Id ,- Warga masyarakat desa karangdinoyo kecamatan Sumberrejo antusias mengikuti kegiatan vaksinasi tahap dua yang di laksanakan tenaga kesehatan dari puskesmas mejuwet. Sabtu 28/08/2021).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08:00 tersebut diikuti oleh ratusan warga sekitar. Bertempat di Pendopo Balai Desa Karangdinoyo dengan tetap patuh protokol kesehatan.
Menurut salah seorang Nakes menyampaikan , vaksinasi hari ini adalah tahap kedua dengan jumlah 190 dosis. Namun dia juga mengatakan kalau melihat antusias dari warga kemungkinan juga akan lebih dari yang direncanakan.
Selain itu, dia juga menjelaskan, Vaksinasi tahap dua dari 190 dosis yang dijadwakan, ada juga warga yang mendaftar untuk tahap pertama.
Jadi, tambahnya , yang mendaftar untuk tahap pertama kita tambah lagi kuota untuk pelaksanaan tahap satu berjumlah 80 dosis dengan menggunakan merk yang sama yaitu Sinovac.
Sementara itu, salah seorang warga dari dusun Bulak Desa Karangdinoyo Affandi (46) mengatakan, dia mengikuti suntik vaksinasi hari ini adalah yang kali kedua.
“Vaksin yang kedua bro,”katanya singkat.
Dia mengatakan, keikut sertaan vaksin yang kedua ini sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam mengendalikan laju penyebaran covid-19.
Sekedar diketahui kegiatan vaksinasi hari ini yang dilaksanakan Tim Gugus Covid-19 bekerjasama dengan tenaga kesehatan serta Pemdes Desa Karangdinoyo Kecamatan Sumberrejo Bojonegoro.
Dari pantauan awak media dilokasu nampak hadir di kegiatan tersebut Nakes selaku tim vaksinasi berjumlah 12 orang, dengan dibantu ibu-ibu PKK 6 orang dan perangkat Desa Karangdinoyo.(Red/Dik).
Editor : Didik Sap