Polres Lahat Lakukan Kegiatan Serbuan Vaksin di Pasar Lematang.

admin

mmcnews.id || Lahat – Satlantas. 20-11-2021.

Mapolres Lahat dengan gencar lakukan krgiatan razia Vaksin Covid -19 kepada masyarakat yang berada dijalan dan dipasar,kegiatan initial dilakukan di Simpang 4 lampu merah lokasi Pasar lematang Lahat.

Pelaksaaan kegiatan Vaksin Covid -19 dilakukan pukul 08.00 wib tidak hanya di Gedung Perkantoran atau di Sekolah-sekolah kali ini Mapolres lahat menyisir masyarakat dilokasi Pasar lematang yang berada di samping Pos Polisi Sektor Kota simpang lampu merah. ditempat tersebut ada Tim Vacsinator dari Dinas Kesehatan, di bantu Personil anggota Polres dan Satlantas Lahat.

Dilokasi tersebut Masyarakat kabupaten Lahat yang belum melakukan vaksinasi secara antusias mendaftarkan diri agar bisa Di Vaskin oleh petugas sarat ketentuan hanya dengan melampirkan identitas KTP agar mereka mendapat suntikan Vaksin Covid -19 tahap ke 1 dan 2.

Dikatakan Kapolres Lahat AKBP Ahmad Gusti Hartono. Sik melalui Kasat Lantas Iptu Pamris Malau. SH
menjelaskan kepada mmcnews.id penempatan beberapa personil anggota lantas dilapangan bertujuan untuk berkomunikasi langsung kepada masyarakat yang sedang berhenti langsung di simpang lampu merah, Dan juga sekaligus melakukan soalisasi dan mengatur warga yang berminat agar tidak terjadi kerumunan dalam kegiatan Pelaksanaan Penyuntikan Vaksin Covid -19 untuk tahap ke 1 dan tahap ke 2 yang diadakan di Pos Polisi pasar lematang, tempatnya strategis, tempatnya ditengah tengah kerumunan Masyarakat saat beraktivitas ke pasar yang rentan terhadap penyebaran Wabah Covid -19.

Sebagai Program pemerintah dalam rangka untuk memutuskan mata rantai dan penyebaran Wabah Covid C-19 agar Masyarakat Lahat tumbuh kuat dan Sehat sehingga Penyutikan Vaksin C-19 digencarkan di beberapa titik seperti yang di tempat kan pada Pos Polisi pasar lematang

Diharapkan program kegiatan Vaksin Covid -19 terlaksana dengan lebih Maksimal, dan menghimbau kepada masyarakat Lahat pada umumnya agar selalu mematuhi Prokes dengan mencuci tangan diair yang mengalir, menjaga jarak serta tetap mengunakan Masker sebagai pelingung diri, ujar kalantas.

Warga yang telah melakukan Vacsin Covid -19 yang diadakan di kegitan kali ini diberikan bantuan sembako berupa Beras 1 sak/5kg.(Mar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *