Polsek Sukmajaya Memberikan Sembako Kepada Supir Angkot Di Terminal Angkot Kampung Sawah

admin

Depok | MMCNews.Id ,-Kegiatan Bantuan Sosial ( BANSOS ) dalam bentuk pemberian sembako yang di selenggarakan oleh Polsek Sukmajaya,dalam rangka rasa peduli Polsek Sukmajaya kepada warga yang terkena dampak covid 19 dengan penanggung jawab kegiatan Kepala Kepolisian Sektor ( KAPOLSEK ) Sukmajaya AKP Safri Wasdar .SH.MM.

Jumlah sembako yang di berikan kepada supir angkot sebanyak 50 paket,dan pelaksanaan pembagian sembako dilaksanakan di terminal kampung sawah jalan Jatimulya RT 01 RW 04 kelurahan Jatimulya Kecamatan Cilodong Depok oleh 3 pilar,Kecamatan Cilodong, TNI, POLRI, dan unsur Ormas dari FBR Jatimulya. Dengan sasaran penerima sembako para supir angkutan umum,Jum’at ( 30/07/2021).

Kegiatan tersebut Melibatkan 21 personil Gabungan antara lain,Camat Cilodong Supomo M.sc, Waka Polsek Sukmajaya AKP Budiono IW, Lurah Jatimulya Yang di wakili sekertaris kelurahan Arifudin, 5 unit Sabhara Pimpinan Kanit Sabhara IPTU Sumari, 7 Unit Binmas Pimpinan Kanit Binmas IPTU A.Syaefulah, Pelda Bdejo Babinsa, Dan Ellyas Ormas FBR.

Selama kegiatan berlangsung Dengan situasi aman dan terkendali, dan selalu mengikuti program kesehatan ( PROKES ).( Red/Andri )

Editor : Didik Sap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *