Semangat dan Pedulinya Ketua RW 10 ‘Wagiman’ Untuk Warganya Mendapatkan Vaksin

admin

DEPOK | mmcnews.id,- Dengan mengikuti anjuran pemerintah ketua RW 10 Wagiman gencar mencari dan selalu mengupdate dimana vaksin itu berada.

“Alhamdulillah, insyaallah vaksinasi kita akan laksanakan esok hari Selasa tanggal 2/08/2021 di sekolah Mu’is Jalan Haji Musa RT 3/ RW 10 Kelurahan Tugu, bekerja sama dengan Polsek Cimanggis.ucap Wagiman ketua RW 10 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis Depok.Senin (02/08/2021).

Lanjut dia Wagiman “kenapa kami seluruh RT se – RW 10 bersemangat untuk mengadakan Vaksinasi bahkan kami minta melebihi target,di karenakan kami merasakan sendiri lonjakan covid, penularan covid, kemudian penderita covid yang parah maupun yang ringan sangat luar biasa,melonjaknya dalam waktu Satu setengah bulan.”

“Dengan adanya vaksin ini harapan kami Akan segera habis, segera tuntas minimal warga kami bisa separuhnya Sudah ter vaksin Dalam jangka waktu dekat.” Ungkapnya

Masih ketua RW 10 Wagiman kepada mmcnews.id mengatakan, “kami juga sekian ratus orang dalam jangka waktu satu setengah bulan ini, Alhamdulillah sekarang ini kurang dari 30 yang selesai isoman,mudah-mudahan dalam satu Minggu ini sudah selesai isoman semua asalkan tidak menambah.” Tegasnya

“Pernah kami menerima penambahan lonjakan covid ini dalam jangka waktu satu hari itu ada 16 orang,dan itu sangat luar biasa kami sangat sedih, moga-moga dengan vaksinasi ini salah satu ikhtiar kita untuk penahan dan pencegahan covid di wilayah lingkungan RW 10 kelurahan tugu.” Ucap ketua RW tersebut.

“Kenapa kami bersemangat melaksanakan vaksin ini, pertama agar warga kami cepat sehat, RW 10 terbebas dari covid karena yang terdampak itu bukan orang miskin tapi orang kaya terdampak, usaha terdampak, anak sekolah pun ikut terdampak, mungkin jangka panjangnya untuk pemerintah karena sudah ter vaksin semua kita juga Bisa lepas masker,bisa berkegiatan dan lain sebagainya.”tutupnya

(Andri )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *